RONALDO ANGKAT KAKI DARI JUVENTUS, NASIB MBAPPE MASIH MENGGANTUNG

Menjelang penutupan bursa transfer, Ronaldo sibuk mencari klub baru Yang bersedia menampungnya (source sport.sindonews.com)

Medsa.id
- Setelah berulangkali Juventus yang diwakili oleh Pavel Nedved menyanggah keinginan Ronaldo untuk pergi. Kini akhirnya terkuak juga kabar keinginan Ronaldo untuk meninggalkan I bianconerri.

Melalui akun resmi wartawan senior Fabrizio Romano, dituliskan bahwa Ronaldo telah memutuskan untuk pergi dari Allianz stadium dan meminta manajemen klub untuk menjualnya.

Hal ini sebelumnya sudah terendus oleh media pada pekan awal Serie A saat Juve bertanding melawan Udinese. Kabarnya pada laga tersebut Ronaldo tidak turun bermain dan meminta untuk dicadangkan sampai ada kejelasan tentang masa depannya.

Dan saat ini agen Ronaldo, Jorge Mendes tengah sibuk melego tim yang sanggup dan mau memboyong sang mega bintang. Pada tahap awal ada dua klub yang jadi target, yakni PSG dan Man City. Namun PSG menyatakan Ronaldo tidak masuk dalam rencana mereka musim ini dan menarik diri. Sehingga kandidat saat ini tinggal Man City.

Namun kabarnya pihak the citizens masih keberatan karena Juve meminta mahar 25-30 juta euro untuk biaya tranfer. Apalagi musim depan Ronaldo sudah berstatus free transfer.

Ditambah Juve juga meminta Gabriel Jesus sebagai tambahan atau pertukaran. Sedangkan pihak City hanya mau melepas Raheem Sterling.

Saat ini agen Ronaldo, Jorge Mendes sedang bekerja dengan manajemen City mengenai transfer dan kontrak. Kabarnya Man City dan Ronaldo telah sepakat secara personal. Namun saat ini mereka sedang menunggu proposal baru yang bakal diajukan pihak City beberapa jam lagi.

Ya kita tunggu saja apdet selanjutnya.

Nasib Mbappe masih Gantung

Terbentur masalah harga, apakah Madrid masih Berpeluang mendapatkan MBAPPE (source bola.okezone.com)

Tak berbeda dengan Ronaldo, nasib pemain PSG dan pemain timnas Perancis, Kylian Mbappe pun masih menggantung. Pasalnya pihak PSG menolak mentah-mentah tawaran 160 juta euro atau 2,7 trilyun rupiah dari Real Madrid.

Menurut perwakilan PSG, Leonardo mengatakan bahwa tawaran dari Les Merengues masih jauh dari estimasi yang dipasang. Apalagi Les Perisiens memboyong Mbappe dari Monaco dengan biaya 180 juta euro pada 2017 lalu.

Mengutip dari laman infobola_id, Leonardo membuat statement yang memberi efek kejut bagi Madrid. Ia berkata, Real Madrid bersikap kurang ajar dan bertindak secara ilegal. Kami tidak akan menerima tawaran 160 juta euro tersebut. Karena jika mereka (Real Madrid) ingin Mbappe pergi, mereka harus mengikuti keinginan kami.

Namun pihak Madrid mengatakan telah berlaku sesuai dengan aturan dan bersikap transparan. Buktinya mereka telah mengajukan tawaran secara resmi beberapa waktu lalu dan menunjukkan keseriusan untuk memboyong Mbappe.

Dan Madrid sebenarnya sudah diatas angin, karena Mbappe sendiri kabarnya sudah setuju untuk bergabung dengan Los Blancos.

Dan kini kabar terbarunya, pihak PSG telah bersedia melakukan negosiasi dengan pihak Madrid. Madrid menawarkan biaya transfer 170 juta euro + bonus 10 juta euro.

Madrid pun pede bahwa tawaran mereka kali ini tak akan ditolak PSG. Pasalnya jika mereka berkeras untuk mempertahankan sang pemain tanpa ada penanda tanganan kontrak baru, maka pada transfer musim 2022 PSG bakal kehilangan Mbappe yang bakal pergi secara cuma-cuma.

Ya kita tunggu saja kabar selanjutnya apakah deal atau malah mental lagi karena sikap keras dari pihak PSG.

(Sumber: Fabrizio Romano / infobola_id / m.bola.net)

Editor : Harry Priandana

RONALDO ANGKAT KAKI DARI JUVENTUS, NASIB MBAPPE MASIH MENGGANTUNG RONALDO ANGKAT KAKI DARI JUVENTUS, NASIB MBAPPE MASIH MENGGANTUNG Reviewed by medsa on September 04, 2021 Rating: 5

No comments:

BERITA TERPOPULER

Powered by Blogger.